Belajar
EN
Mencari Bantuan

Cara menjadi sistem pendukung seseorang

Di halaman ini
Sumber

Mengalami krisis kesehatan mental bisa menjadi pengalaman yang menakutkan dan sepi. Kenyamanan dan kehadiran orang tepercaya pada hari-hari dan minggu-minggu berikutnya tidak hanya dapat meningkatkan suasana hati seseorang, tetapi juga memainkan peran penting dalam pemulihan jangka panjang mereka (Wilson & Marshall, 2010). Namun, dukungan dapat diberikan kapan saja dalam perjalanan kesehatan mental seseorang.

Jika kamu khawatir seseorang yang kamu kenal mungkin memiliki kondisi kesehatan mental

Saat membuka percakapan dengan seseorang yang kamu khawatirkan, ingatlah untuk:

  1. Beri tahu mereka secara perlahan bahwa kamu memperhatikan beberapa perubahan dan jelaskan mengapa kamu khawatir. 
  2. Temukan waktu yang tepat ketika tidak ada tekanan atau gangguan.
  3. Dengarkan dan ikuti ritme mereka, pastikan untuk tidak berbicara terlalu cepat.
  4. Hormati sudut pandang mereka.
  5. Cek kebenaran atas apa yang mereka alami.
  6. Beri tahu mereka bahwa ada cara untuk membantu mereka merasa lebih baik. 
  7. Ajak mereka untuk berbicara dengan dokter keluarga, konselor sekolah, atau profesional kesehatan lainnya. Mungkin dimulai dari orang tepercaya (Contoh: teman atau saudara) yang mungkin bisa mereka percayai. 
  8. Tawarkan bantuan kepada mereka (misalnya bantuan untuk membuat janji temu untuk mereka atau temani mereka selama janji temu tersebut).
  9. Beri tahu mereka bahwa kamu mendukung dan menyayangi mereka.

Terlepas dari niat baikmu untuk mendukung, individu tersebut mungkin merespons negatif terhadap kekhawatiranmu. Penting untuk diingat bahwa dalam kasus seperti itu, seringkali hal terbaik yang bisa kamu lakukan adalah memberi tahu orang yang kamu kasihi bahwa kamu ada untuk mereka. Menjaga kesehatan mental sendiri juga sama pentingnya, jadi mintalah bantuan jika kamu mendapati dirimu terpengaruh secara negatif akibat respons mereka.


Jika orang yang terkasih saat ini sedang berjuang dengan kondisi kesehatan mental

Aspek paling penting dalam mendukung seseorang yang sedang berjuang adalah tidak menghakimi mereka. Memiliki penyakit mental terkadang dapat memunculkan perasaan malu dan bersalah. Dengan memberitahu seseorang bahwa mereka mendapatkan dukunganmu, itu akan membuat mereka merasa memiliki tempat yang aman ketika mereka mengalami kesulitan. 

Menghabiskan waktu bersama juga bisa menjadi distraksi yang menyenangkan dan tak ternilai dari masalah yang mereka hadapi. Kegiatan ini termasuk menonton film bersama, berkumpul untuk makan atau minum kopi, atau bahkan pergi keluar jika mereka merasa nyaman. 


Memberikan dukungan setelah krisis kesehatan mental

Mayoritas dukungan yang diberikan langsung setelah krisis kesehatan mental adalah dari para profesional medis dan kesehatan mental. Ini bisa dalam bentuk pengobatan, konseling, atau perawatan lain. Dukungan dari teman dan keluarga selama tahap ini juga tidak terpisahkan namun sering diabaikan, dan biasanya akan membantu pengobatan dalam pemulihan jangka panjang. 

Kamu dapat menunjukkan dukunganmu dalam berbagai cara, beberapa hal di antaranya tercantum di bawah ini.

  • Menawarkan untuk menghadiri pertemuan apa pun dengan mereka jika mereka merasa tidak nyaman pergi sendiri 
  • Menelepon atau mengirim SMS untuk mengecek keadaan 
  • Menghabiskan waktu bersama mereka
  • Membantu dengan memasak makanan, atau membersihkan rumah
  • Merawat hewan peliharaan yang mungkin tidak bisa mereka lakukan 

Cara kamu mendukung seseorang sangat ditentukan oleh apa yang nyaman bagi kamu dan orang terkasih, dan unik untuk setiap situasi. Namun, mengecek keadaan melalui SMS atau panggilan telepon biasanya adalah awal yang baik.

Helping someone who has a mental illness: for family and friends, n.d. Retrieved from https://www.blackdoginstitute.org.au/docs/default-source/factsheets/helpingsomeonewhohasamentalillness_final.pdf?sfvrsn=4

Schulze, L.N., Klinger-Konig, J., Stolzenburg, S., Wiese, J., Speerforck, S., Van der Auwera-Palitschka, S., Volzke, H., Grabe, H.J. & Schomerus, G. (2020). Shame, self-identification with having a mental illness, and willingness to seek help in northeast Germany. Psychiatry Research, 285. doi: https://doi.org/10.1016/j.psychres.2020.112819

Shand, F.L., Batterham, P.J., Chan, J.K., Pirkis, J., Spittal, M.J., Woodward, A. & Christensen, H. (2018), Experience of Health Care Services After a Suicide Attempt: Results from an Online Survey. Suicide and Life Threatening Behaviour, 48, 779-787. doi:10.1111/sltb.12399

Supporting someone with a mental health issue (2018). Retrieved from https://www.healthdirect.gov.au/supporting-someone-mental-health

Wilson, A. & Marshall, A. (2009). The Support Needs and Experiences of Suicidally Bereaved Family and Friends. Death Studies, 34(7), 625-640. doi: 10.1080/07481181003761567

Kembali ke atas